Monday, June 29, 2015

Lenovo mengeluarkan inovasi terbarunya dalam bentuk komputer mini seukuran flashdisk

Jika di masa dahulu, komputer berukuran mini mungkin hanya dianggap sebuah lelucon dan hanya sekedar angan, tidak begitu halnya dengan jaman sekrang di mana teknologi terus mengalami kemajuan dan juga semakin murah. Apakah anda pernah mendengar kabar tentang dirilisnya sebuah komputer mini oleh Intel? Nah, nampaknya Lenovo pun juga mengeluarkan produk serupa, yaitu komputer berukuran mini seukuran flashdisk.

Jika produk intel bernama Compute Stick, maka komputer mini produksi Lenovo ini dinamakan dengan Ideacentre Stick 300.

Infonya sih harganya dibanderol sekitar 130 US Dollar atau jika dirupiahkan masih di bawah angka 2 juta rupiah. Untuk sisi kemudahan yang ditawarkan harga segitu terbilang murah, apalagi katanya spek yang ditanamkan juga cukup mumpuni.

Dengan menggunakan OS Windows 8.1 yang akan diupdate ke Windows 10 secara gratis, komputer mini tersebut memiliki prosesor Intel Atom Z3735F, RAM 2 GB serta penyimpanan internal 32 GB. Belum lagi adanya wifi dan Bluetooth 4.0.

Meski speknya cukup mumpuni dan diklaim mampu menjalankan tugas-tugas seperti browsing, email, memutar video atau presentasi secara lancar, akan tetapi komputer mini ini tak cocok untuk menjalankan program atau aplikasi yang berat seperti halnya game beresolusi tinggi.

Baca juga : Tips membersihkan laptop yang benar, begini caranya guys



No comments:

Post a Comment